JENEPONTO, SULSEL - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang ke-122 Kodim 1425/Jeneponto yang dialokasikan di Desa Tuju, Kecamatan Bangkala Barat, Kabupaten Jeneponto memberikan manfaat yang sangat besar dan dampak positif bagi masyarakat di wilayah tersebut, antara Desa Tuju dan Kelurahan Bulujaya.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Desa Tuju (Kades) Muh Yunus Kr. Sore kepada media, Selasa (15/10/2024).
Baca juga:
KN Pulau Dana-323 Tiba di Darwin Australia
|
Menurutnya, dengan adanya program TMMD Kodim 1425 Jeneponto yang ke-122 ini sangat membantu percepatan pelaksanaan pembangunan di daerah termasuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Desa Tuju.
Selain sasaran pokoknya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, kata dia, TMMD ini juga sebagai upaya mengurangi angka kemiskinan di desa dan mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
"Pada prinsipnya, program TMMD in sangat membantu sekali bagi kami di desa. Olehnya itu saya sebagai pemerintah desa menyampaikan ucapan terimakasih banyak dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada bapak Pj. Bupati dan bapak Dandim 1425 Jeneponto dengan adanya program TMMD ini masuk di wilayah kami, " kata Kades Tuju Kr. Sore sapaannya.
Kr. Sore menyebut bahwa adapun sasaran fisik dari program TMMD Kodim 1425 Jeneponto ini, antara lain. Pembangunan perintisan jalan sepanjang kurang lebih 2 kilo empat ratus lima puluh meter dengan lebar 6 meter dan pembangunan jembatan sepanjang 7 meter dengan lebar 5 meter.
Selain itu, tutur dia, program bantuan bedah rumah, bantuan pengadaan air bersih (pengeboran) sebanyak tiga unit, pemberian seragam sekolah dan pemberian makan siang gratis kepada siswa-siswi SD di Desa Tuju.
"Alhamdulillah, perintisan jalan tani dan pembangunan jembatan ini, itu sangat bermanfaat dan sangat membantu sekali terhadap para petani kita di Desa Tuju, " ujarnya.
Yang mana sebelumnya, kata dia, tidak ada akses jalan tani. Namun dengan hadirnya program TMMD ini sudah ada akses transportasi untuk para petani yang dapat menghubungkan Kelurahan Bulu Jaya.
"Selama kurang lebih dua minggu kegiatan TMMD ini berjalan sudah mencapai 35 ℅, " sebutnya.
Ia berhap, mudah-mudahan dengan selesainya perintisan jalan di wilayahnya, dalam waktu yang tidak lama bisa diaspal kembali.
"Itu harapan kami kepada pemerintah atau dinas terkait semoga bisa diaspal, " harapnya (*).